Halo
sobat Bintang Mulia Homeschooling, ya berjumpa kembali dengan saya Ika di
YouTube channel-nya Bintang Mulia Homeschooling. Iyak sobat Bintang Mulia, kali
ini saya akan membahas mengenai mm homeschooling atau sekolah formal.
Iya
menjadi orangtua itu tentunya merupakan tantangan tersendiri bagi kita semua,
karena cepat atau lambat orang-orang akan berkeluarga dan memiliki keturunan,
dan menjadi orangtua tentunya tidak bisa sembarangan. Ya kita harus cerdas
dalam mendidik dan mengambil keputusan demi kelangsungan masa depan buah hati
kita. Ketika si buah hati ini masih berusia batita mungkin semuanya masih
terasa mudah dan menyenangkan. Tapi lain halnya saat anak sudah memasuki usia
sekolah.
Saat si
kecil sudah menginjak usia sekolah, nah ini ww sebuah keputusan penting terkait
pendidikan anak pun harus dibuat oleh orangtua. Akan menyekolahkan si kecil ini
di mana, ya sekolah mana yang terbaik untuk tumbuh kembang dan juga proses
belajarnya, sekolah formal ataukah nonformal saja, dan segudang pertanyaan
lainnya.
Yang menjadi
bahan pertimbangan buat orangtua biasanya tidak akan jauh-jauh dari tiga hal
berikut ini: yang pertama adalah biaya, kemudian yang kedua kualitas pendidikan,
dan yang ketiga adalah jarak. Sekolah formal menjadi pilihan favorit orangtua
ya untuk menyekolahkan anak-anaknya, tapi tidak sedikit juga orangtua yang
menyekolahkan anaknya dengan menempuh cara home schooling.
Kemudian
apa sih persamaan dan perbedaan dari keduanya? Baik sekolah formal maupun
homeschooling, ini keduanya merupakan lembaga legal yang keberadaannya diakui
oleh negara. Ya sesuai dengan Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 Tentang Sistem
Pendidikan Nasional Pasal 27, keduanya sama-sama merupakan model pendidikan
yang bertujuan untuk mendidik anak dengan ilmu pengetahuan.
Standar
isi dan juga standar kompetensi lulusan yang mencakup iptek, nasionalisme, kesehatan,
olahraga, dan estetika menjadi persamaan di antara kedua pilihan tersebut. Sekolah
formal dan juga homeschooling ee itu juga sama-sama akan mengikuti ee Ujian
Nasional ataupun ujian sekolah.
Sedangkan
untuk perbedaannya hal ini terlihat jelas dari sistem yang ditempuh. Ya untuk
sekolah formal anda semua pasti sudah cukup paham mengenai aturan mainnya. Semua
murid tanpa terkecuali itu harus datang bersekolah setiap hari. Ada yang dari
Senin hingga Jumat, ada yang dari Senin hingga Sabtu. Murid tersebut akan
dibagi menjadi perkelas untuk menerima materi yang diajarkan oleh guru ee mapel
terkait, ya semua anak diperlakukan sama tanpa terkecuali.
Jika sekolah
formal melakukan segala aktivitas pendidikan di gedung sekolah, lain halnya
dengan homeschooling. Homeschooling ini dilaksanakan di mana saja, bisa di
rumah siswa ataupun di lokasi yang sudah disepakati. Homeschooling juga
memiliki aturan yang jauh lebih fleksibel jika dibandingkan dengan sekolah
formal. Nah mata pelajarannya ini bisa diatur sesuai dengan minat dan juga ee
kebutuhan dari siswa. Jika sekolah formal memiliki kurikulum yang sudah diatur
oleh pihak sekolah, berbeda dengan homeschooling, ya yang sebagian besar ini
diatur oleh orangtua murid. Namun, orangtua tetap mendapatkannya dari Dinas Pendidikan
supaya kualitasnya ini tetap setara. Jadwalnya pun bebas, semua tergantung dari
kesepakatan dan juga kebutuhan murid.
Peran guru
di sekolah formal sama dengan peran orangtua dalam homeschoing. Orangtua memegang
kendali utama dalam mendidik anaknya. Namun demikian banyak juga orangtua yang
mempercayakan guru les sebagai pendidik atau bisa juga mendaftar ke lembaga
homeschooling terpercaya.
Intinya
ya dalam homeschooling semua kembali kepada minat dan juga gaya belajar anak. Ada
anak yang senang dan mudah belajar dengan visual, kemudian ada yang lewat
pendengaran, nah ada juga yang ee lewat cara kinestetik ataupun gerakan. Sekolah
formal dan juga homeschooling ini tentunya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.
Kunci keberhasilan pendidikan anak adalah pola belajar dan terpenuhinya asupan
materi pelajaran yang sesuai dengan minat dan bekat anak. Komitmen dan tekad orangtua
dalam memfasilitasi dan membimbing anak juga merupakan hal yang tidak kalah
penting.
Ya sobat
Bintang Mulia, itu tadi ee sebagai gambaran saja ya mau ke sekolah formal
ataukah pilih homeschooling. Ada perbedaan dan juga persamaannya. Semoga bisa bermanfaat
untuk sobat Bintang Mulia semuanya. Terima kasih sudah menyimak dan sampai
jumpa di video selanjutnya.